4 Tempat Wisata di Gunung Kidul Jogja Yang Dibuka Untuk Uji Coba New Normal

Dzargon.com



Ada kabar gembira, nih. Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, pada minggu ini telah melakukan uji coba empat obyek wisata yang dibuka untuk umum.

Pembukaan tersebut merupakan tahap uji coba dengan pembatasan jumlah wisatawan dan tidak dibuka secara bersamaan.

Bp. Harry Sukmono selaku Sekretaris Dinas Pariwisata Gunungkidul mengatakan bahwa pihaknya melakukan empat tahap untuk menuju new normal pariwisata.

Keempat tahapan tersebut yakni; penyusunan SOP, simulasi, sosialisasi, dan yang terakhir uji coba.

Saat uji coba wisatawan diperbolehkan berkunjung, tetapi dengan pembatasan jumlah pengunjung, lho, ya.

Tak perlu berlama-lama lagi. Mana saja keempat obyek wisata yang dibuka untuk menyambut new normal pariwisata tersebut? Simak, yuk!

1. Kalisuci

Visitingjogja.com

Kalisuci memiliki alur sungai di dalam gua sehingga ketika kamu ke sini akan disuguhi oleh sensasi cave tubing sekitar 1,5 jam.

Namun untuk menikmati sensasi tersebut, kondisi fisikmu harus prima, ya! Karena untuk menuju sungai ini kamu harus berjalan kaki dengan jarak yang cukup jauh.

Tapi hal itu akan dibayar lunas, kok oleh sensasi menikmati cave tubing.

Pada saat uji coba, jika jumlah pengunjung sudah maksimal, maka kelompok pengunjung setelahnya akan dijadwalkan untuk hari berikutnya.

Selain itu, kamu juga diwajibkan untuk memberikan identitas lengkap. Seperti nama, alamat asal, hingga kontak.

Sesuai dengan protokol kesehatan, kamu juga diwajibkan menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga kebersihan, hingga meminimalisir kontak dengan benda-benda yang berpotensi jadi media penularan.

Untuk tiket masuk ke obyek wisata Kalisuci, selama masa uji coba saat ini tidak ada kenaikan tarif yakni Rp 120.000 untuk wisatawan lokal dan Rp 250.000 untuk wisatawan mancanegara.

2. Gunung Api Purba Nglanggeran

Dzargon.com

Terletak di Kapanewon Patuk, Kawasan Wisata Gunung Api Purba Nglanggeran ini juga tak kalah seru untuk dikunjungi. Kamu harus melakukan perjalanan pendakian ke puncak.

Selain itu, ada pula Embung, Kampung Pitu, Air terjun Kedung Kandang, dan juga pembuatan cokelat.

Tempat wisata yang pernah mendapatkan Sustainable Destinations Top 100 Dunia ini telah melaksanakan sejumlah persiapan guna menyambut kedatangan wisatawan.

Untuk bisa menikmati kawasan Gunung APi Purba Nglanggeran, kamu akan dikenakan tarif Rp 15.000 perorang.

3. Pantai Kukup

Tirto.id

Pantai Kukup memiliki keunikan tersendiri. Di sana ada pulau kecil. Kamu bisa menyeberang dan merasakan sensasi angin laut di atas pulau kecil tersebut.

Dari situ kamu bisa memandang luasnya Samudra Hindia sejauh mata memandang ditemani dengan suara deburan ombak.

Selain itu, kamu juga bisa bermain di pasir putih. Sejak tiga bulan terakhir, sudah tidak ada pengunjung yang bermain di pantai ini.

Dan kini Pantai Kukup melakukan uji coba untuk menyambut new normal pariwisata.

Seperti kawasan pantai pada umumnya, Pantai Kukup juga terdapat toko souvenir dan restoran khas laut.

Untuk masuk ke kawasan Pantai Kukup, kamu akan dikenakan biaya tiket masuk sebesar Rp 10.000 perorang.

4. Pantai Baron

Pantainesia.com

Berada di sebelah barat Pantai Kukup, Pantai Baron memiliki keuinikan tersendiri karena ada sungai yang bermuara di sekitar pantai.

Sehingga kamu bisa bermain di air tawar dan asin dalam satu lokasi.

Berlokasi di Kapanewon Tanjungsari, kawasan pantai Baron juga dikenal dengan tempat pelelangan ikan dan restoran yang menawarkan makanan khas laut.


Itulah empat tempat wisata di Gunung Kidul Yogyakarta yang dibuka dalam tahap uji coba menyambut new normal pariwisata

No comments